Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/prime/public_html/index.php:1) in /home/prime/public_html/wp-includes/feed-rss2.php on line 8
Kapoldasu Archives - Primenews https://prime-news.id/tag/kapoldasu/ Situs portal berita faktual Sat, 20 Jun 2020 01:50:38 +0000 id hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.5.2 Kapolda Sumut Pimpin Serah Terima Jabatan Irwasda dan Dir Lantas Polda Sumut https://prime-news.id/kapolda-sumut-pimpin-serah-terima-jabatan-irwasda-dan-dir-lantas-polda-sumut/ https://prime-news.id/kapolda-sumut-pimpin-serah-terima-jabatan-irwasda-dan-dir-lantas-polda-sumut/#respond Fri, 19 Jun 2020 01:48:00 +0000 https://prime-news.id/?p=1529 PRIMENEWS | Medan : Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin,M.Si memimpin acara serah terima jabatan Irwasda Polda Sumut dan Dir Lantas Polda Sumut di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Jumat (19/06/2020). Dalam kegiatan ini, turut hadir Wakapolda Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, SIK, M.Hum, para PJU Polda Sumut, para Kapolres/Kapolresta jajaran Polda Sumut dan para […]

The post Kapolda Sumut Pimpin Serah Terima Jabatan Irwasda dan Dir Lantas Polda Sumut appeared first on Primenews.

]]>
PRIMENEWS | Medan : Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin,M.Si memimpin acara serah terima jabatan Irwasda Polda Sumut dan Dir Lantas Polda Sumut di Aula Tribrata Mapolda Sumut, Jumat (19/06/2020).

Dalam kegiatan ini, turut hadir Wakapolda Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, SIK, M.Hum, para PJU Polda Sumut, para Kapolres/Kapolresta jajaran Polda Sumut dan para peserta serah terima jabatan

Pejabat yang diserahterimakan yaitu Irwasda Polda Sumut dari Kombes Pol. Eko Kristianto, SIK, M.Si kepada Kombes Pol. Drs. Armia Fahmi serta Dir Lantas Polda Sumut dari Kombes Pol. Kemas Ahmad Yamin, SIK kepada Kombes Pol. Wibowo, SIK.

Usai penandatanganan berita acara serah terima jabatan, berita acara sumpah jabatan, dan pakta Integritas, para pejabat baru diambil sumpah jabatan oleh rohaniawan yang dilanjutkan dengan amanat dari Kapolda Sumut.

Kapolda Sumut dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat bertugas kepada pejabat lama yaitu Kombes Pol Eko Kristianto atas pengabdian dan dedikasi selama melaksanakan tugas sebagai Irwasda Polda Sumut dan Kombes Pol Yamin yang telah melaksanakan tugas sebagai Dir Lantas Polda Sumut.

“Semoga ditempat yang baru dapat bertugas lebih baik lagi,” tuturnya.

Irjen Martuani juga berpesan kepada Pejabat lama agar menjadi duta Sumatera Utara ditempat yang baru, dan jika ada persoalan di Sumut supaya mendapat atensi khusus dari pejabat lama, karena tidak menutup kemungkinan dapat kembali ke Polda Sumut dengan jabatan yang berbeda, serta menjadikan hubungan kerja di Sumut sebagai pengayaan ilmu masing-masing.

Kepada pejabat yang baru, Irjen Martuani meminta untuk segera beradaptasi serta bersosialisasi dengan lingkungan Polda Sumut serta membuat perubahan yang segar dilingkungan masing-masing dengan menciptakan kinerja yang baik dan harmonis antara anggota dan pimpinan.

“Saya harap seluruh pejabat supaya mengingatkan anggotanya agar berkomunikasi secara formal dan baik kepada tamu yang datang ke Polda Sumut serta menjadi humas nya sumut dengan tidak melecehkan nama baik Polda Sumut”, pesan Irjen Martuani.

The post Kapolda Sumut Pimpin Serah Terima Jabatan Irwasda dan Dir Lantas Polda Sumut appeared first on Primenews.

]]>
https://prime-news.id/kapolda-sumut-pimpin-serah-terima-jabatan-irwasda-dan-dir-lantas-polda-sumut/feed/ 0
Jelang Idul Fitri 1441 H, Kapolda Sumut Cek Kesiapan Personel https://prime-news.id/jelang-idul-fitri-1441-h-kapolda-sumut-cek-kesiapan-personel/ https://prime-news.id/jelang-idul-fitri-1441-h-kapolda-sumut-cek-kesiapan-personel/#respond Fri, 22 May 2020 04:41:00 +0000 https://prime-news.id/?p=1397 PRIMENEWS | Medan : Menjelang Idul Fitri 1441 H dan selama musim pandemi covid-19, Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin, M.Si didampingi Pejabat Utama Polda Sumut melakukan pengecekan Pos Pengamanan Ops Ketubat Toba 2020 Polrestabes Medan yang berada di Jalan Cemara Medan, Jumat (22/05/2020). Kedatangan Kapolda Sumut dan rombongan disambut Kapolrestabes Medan Kombes Pol. […]

The post Jelang Idul Fitri 1441 H, Kapolda Sumut Cek Kesiapan Personel appeared first on Primenews.

]]>
PRIMENEWS | Medan : Menjelang Idul Fitri 1441 H dan selama musim pandemi covid-19, Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Martuani Sormin, M.Si didampingi Pejabat Utama Polda Sumut melakukan pengecekan Pos Pengamanan Ops Ketubat Toba 2020 Polrestabes Medan yang berada di Jalan Cemara Medan, Jumat (22/05/2020).

Kedatangan Kapolda Sumut dan rombongan disambut Kapolrestabes Medan Kombes Pol. Riko Sunarko dan Kapolsek Medan Timur Kompol Arifin. Pengecekan ini dilakukan guna memastikan kesiapan personel dalam melaksanakan pengamanan jelang perayaan Idul Fitri I441 H ditengah wabah Covid-19 sekaligus antisipasi para pemudik

Kapolda Sumut mengatakan kegiatan pengecekan ini dilaksanakan di seluruh Pos Pam yang berada di wilayah Kota Medan serta para pejabat utama Polda Sumut lainnya juga melakukan kunjubgan di Pos Check Point yang berada di wilayah perbatasan seperti Langkat, Madina, Padang Lawas serta Pakpak Bharat.

Pada perayaan Idul Fitri 1441 H tahun ini, Polda Sumut mendirikan 114 pos pengamanan dimana 25 diantaranya merupakan pos Chek Point Penyekatan untuk mengantisipasi para pemudik yang masuk atau keluar dari wilayah Sumut. Hal ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari instruksi Presiden RI dan Kapolri terkait larangan mudik untuk mencegah persebaran Covid-19

Kapolda Sumut mengatakan bagi masyarakat dari wilayah lain yang ingin memasuki wilayah Sumut harus memenuhi beberapa syarat diantaranya surat yang menyatakan rapid test negatif serta surat perjalanan berpergian yang jelas. Bila sudah tiba di Pos Check Point perbatasan masyarakat akan diperiksa dengan dicek suhu tubuh serta kendaraan yang digunakan disemprot cairan disinfektan

Selain itu, Kapolda Sumut juga mengatakan para personil yang bertugas di pos Chek Point dilengkapi dengan APD, masker, face shield dan semprotan disinfektan untuk menunjang pelaksanaan pemeriksaan masyarakat tentunya dibantu oleh personil TNI, pemerintah setempat dan tenaga kesehatan untuk memastikan wilayah Sumut aman dari persebaran virus corona

“Kunjungan ini dilakukan selain untuk pengecekan juga untuk memberikan semangat kepada personel yang berjaga. Hingga saat ini sudah ada 800 kendaraan pemudik yang kita putar balik ke wilayahnya masing-masing dan tidak menutup kemungkinan akan bertambah jumlahnya tergantung dari kedisiplinan masyarakat”, ujar Kapolda Sumut

Kapolda Sumut juga sudah berkoordinasi dengan MUI Prov. Sumut untuk menghimbau masyarakat untuk tidak berkumpul dan melaksanakan takbir keliling melainkan hanya takbir di masjid saja.

“Mari kita ikuti protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah untuk kebaikan diri sendiri, keluarga dan lingkungan sekitar. Hindari keramaian dan jangan keluar rumah jika tidak dalam hal yang mendesak. Kalau keluar rumah tetap gunakan masker dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun. Mudah-mudahaan kita semua terhindar dari wabah Covid-19”, pesan Kapolda Sumut

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumut juga memberikan bingkisan kepada para personel yang berjaga berupa alat-alat kesehatan seperti masker, sarung tangan dan face shield serta makanan dan minuman.

The post Jelang Idul Fitri 1441 H, Kapolda Sumut Cek Kesiapan Personel appeared first on Primenews.

]]>
https://prime-news.id/jelang-idul-fitri-1441-h-kapolda-sumut-cek-kesiapan-personel/feed/ 0
Poldasu Imbau Warga Tidak Sebar Info yang Menimbulkan Kepanikan https://prime-news.id/poldasu-imbau-warga-tidak-sebar-info-yang-menimbulkan-kepanikan/ https://prime-news.id/poldasu-imbau-warga-tidak-sebar-info-yang-menimbulkan-kepanikan/#respond Tue, 17 Mar 2020 23:50:24 +0000 https://prime-news.id/?p=819 PRIMENEWS-Medan : Pasca diamankannya seorang warga Sumatera Utara yang diduga kuat menyebarkan informasi bohong atau hoax virus corona atau Covid-19, Polda Sumatera Utara mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menyebarkan informasi yang menimbulkan kepanikan yang berlebihan. “Kepada masyarakat kita imbau untuk bijak dalam menyebar setiap informasi. Jangan sampai akibat informasi yang tidak benar tersebut menyebabkan keresahan […]

The post Poldasu Imbau Warga Tidak Sebar Info yang Menimbulkan Kepanikan appeared first on Primenews.

]]>
PRIMENEWS-Medan : Pasca diamankannya seorang warga Sumatera Utara yang diduga kuat menyebarkan informasi bohong atau hoax virus corona atau Covid-19, Polda Sumatera Utara mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menyebarkan informasi yang menimbulkan kepanikan yang berlebihan.

“Kepada masyarakat kita imbau untuk bijak dalam menyebar setiap informasi. Jangan sampai akibat informasi yang tidak benar tersebut menyebabkan keresahan di masyarakat,” kata Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan, Selasa (17/3/2020).

MP Nainggolan berharap, penggunaan teknologi dapat digunakan untuk memberikan informasi yang bermanfaat disaat situasi dunia secara umum dan Indonesia khususnya, dalam menghadapi penyebaran Covid-19.

“Tolonglah sebelum dibagikan kepada orang lain, mohon ditelaah terlebih dahulu. Jangan sampai akibat jari-jari tangan yang menyebarkan informasi tidak benar itu, akhirnya berurusan dengan hukum,” harapnya.

Diketahui sebelumya, personel Cybercrime Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara mengamankan seorang warga berinisial HG, di kediamannya Jalan Kapten Rahmad Budin Gang Kelapa Gading 8, Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan. 

Dirinya diamankan pada Minggu, 15 Maret 2020 sekira pukul 15.30 WIB, lantaran terbukti menyebarkan informasi tidak benar ke beberapa group WhatsApp yang bernada menebar ketakutan kepada masyarakat.

Dalam postingannya, lanjut MP Nainggolan, pelaku menyebarkan informasi yang tidak benar dengan tulisan “Istana lockdown” dan menyebutkan bahwa ada beberapa menteri dan istri menteri yang positif terkena Virus Corona atau Covid-19.

“Saat ini pelaku sedang dalam pemeriksaan lebih lanjut di Ditreskrimsus Polda Sumut, terkait motif pelaku menyebarkan berita bohong tersebut,” pungkasnya.

The post Poldasu Imbau Warga Tidak Sebar Info yang Menimbulkan Kepanikan appeared first on Primenews.

]]>
https://prime-news.id/poldasu-imbau-warga-tidak-sebar-info-yang-menimbulkan-kepanikan/feed/ 0