PRIMENEWS | JAKARTA – Salah satu faktor terpenting dan sangat menentukan sukses tidaknya dalam tes SBMPTN adalah jadwal dan teknis belajar. Meski terkesan sepele, hal ini memiliki pengaruh yang signifikan.
Selain mempersiapkan diri menghadapi SBMPTN, siswa kelas 12 juga mesti membagi fokus di hal lain yang tak kalah penting, yakni ujian akhir kelulusan. Menjadi tantangan tersendiri bagi siswa untuk membagi waktu belajar ujian di tengah padatnya kegiatan sekolah.
Mengutip buku Jalan Tol Menuju PTN Favorit Siaga Menjelang SBMPTN Saintek 2019 karya Tim Cakrawala, terbitan Cakrawala Sketsa Mandiri, berikut tips persiapan teknis belajar menuju SBMPTN.
- Belajar Sendiri vs Ikut Bimbel (Bimbingan Belajar)
Ikut bimbel ataupun tidak bukan hal besar yang harus dipermasalahkan. Hal penting yang harus dipikirkan adalah kemauan belajar dari diri sendiri. Mau ikut bimbel atau tidak yang terpenting adalah rajin dan rutin belajar.
- Belajar Kelompok
Alangkah lebih baik jika membiasakan diri untuk belajar bersama atau kelompok. Ajak teman yang pintar di mata pelajaran tertentu untuk belajar bersama. Dengan begitu bisa saling tukar informasi terkait mata pelajaran dan saling memberi semangat
- Rumus Cepat vs Konsep
Rumus cepat memang menjadi daya tarik siswa untuk mengesampingkan konsep mata pelajaran yang dipelajari. Rumus cepat memang diperlukan, tetapi itu setelah mengetahui konsep rumus mata pelajaran terkait. Meski rumus cepat dapat digunakan dengan mudah dan cepat, namun tidak semua soal dapat digunakan. Oleh karena itu boleh menggunakan rumus cepat, namun tetap mempelajari konsep dan rumus dasarnya.
- Fokus
Materi SBMPTN adalah mata pelajaran dari kelas X hingga XII. Perlu kefokusan pada materi yang sudah dan sedang dipelajari. Jangan terlalu menghabiskan waktu belajar pada bab-bab yang sulit. Cari juga soal-soal yang sering keluar.