November 21, 2024
2 UNIVERSITA IBBI 1

PRIMENEWS | MEDAN – Jurnal Manajemen Bisnis Universitas IBBI, satu-Satunya di Sumatera Utara yang berhasil meraih hibah Journal Editor Grant untuk Kampus dari ASCEE.

Berdasarkan informasi dan pengumuman yang diperoleh dari https://ascee.org/frontend/news/read/50, dari 12 peserta yang lolos, Jurnal Manajemen Bisnis (JMB) Universitas IBBI menjadi salah satu peserta dari Sumatera Utara yang berhasil memenangkan Journal Editor Grant untuk kampus yang diselenggarakan oleh Association for Scientific Computing Electronics and Engineering (ASCEE).

Pimpinan Redaksi (Editor-in-Chief) Fajrillah, S. Kom., M.Si., M.Kom, Ph.D (C) mengikuti seleksi wawancara ASCEE Editor Grant 2020 akhir Agustus 2020 lalu.

“Semoga dengan memenangkan hibah ini, kedepannya Jurnal kita lebih baik dan mudah-mudahan bisa mendapatkan peringkat di SINTA dan Terindeks SCOPUS,” kata Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Dr. Lusiah, SE,MM, Senin (2/11/2020).

Ketua LPPM Dr.Hartono, M.Kom berpesan dengan memenangkan hibah ini, mampu meningkatkan grade yang tinggi dan dalam waktu dekat jurnal ini akan mengajukan Digital Object Identifier (DOI) guna menambah reviewer sesuai dengan kompetensi dan target terindeks SCOPUS.

Digital Object Identifier (DOI) adalah sebuah cara untuk memberi identitas (digital) bagi sebuah obyek, yang dalam hal ini adalah tulisan ilmiah. Sebagai pengidentifikasi, sebuah DOI bersifat unik (tidak ada duanya) dan persisten (tidak berubah). Begitu dipakai untuk mengidentifikasi sebuah dokumen, maka ia akan melekat di dokumen itu, meski dokumennya diubah, berpindah lokasi.

Fajrillah. S.Kom, M.Si, M.Kom, Ph.D (C) selaku Pemimpin Redaksi (Editor-in-Chief) Jurnal Manajemen Bisnis bertekad, program kerja minggu ini akan menambah Reviewer Jurnal, target jangka pendek mendapatkan peringkat SINTA, target jangka panjang terindeks SCOPUS dan terus meningkatkan Manajemen Pengelolaan Jurnal yang berkualitas.

“Kami mengajak para peneliti dan penulis karya tulisan ilmiah agar mengirim karya hasil penelitian atau karya tulisan ilmiahnya ke Jurnal Manajemen Bisnis (JMB) Universitas IBBI,” kata Fajrillah.

Secara khusus, Fajrillah menyampaikan ucapan terima kasih kerena memilih dan mempercayai Jurnal Manajemen Bisnis (JMB) dan bersedia melakukan pendampingan sebagai salah satu jurnal ilmiah Indonesia sehingga harapan kedepan Jurnal Manajemen Bisnis (JMB) dapat bereputasi internasional dan terindeks di lembaga pengindeks bereputasi bersama Association for Scientic Computing Electronics and Engineering (ASCEE).

Lusiah menambahkan, bahwa sejak 2 September 2020, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IBBI dan STMIK IBBI resmi bergabung menjadi Universitas IBBI. Seiring dengan perjalanannya menjadi universitas, di bawah kepemimpinan Rektor Universitas IBBI B Ricson Simarmata, Universitas IBBI terus melakukan inovasi-inovasi, termasuk dengan pembangunan gedung kampus baru yang sangat representatif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *