April 21, 2025
Wong Paskah

PRIMENEWS | MEDAN-Ibadah Jumat Agung atau Hari Kematian Yesus Kristus dan ibadah perayaan Paskah di Kota Medan, Jumat (18/4/2025) dan Minggu (20/4/2025) berlangsung aman, Ketua DPRD Kota Medan Drs. Wong Chun Sen, M.PdB menyampaikan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat mulai dari aparat keamanan, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga masyarakat kota Medan.

“Kita sangat bersyukur dan menyampaikan apresiasi kepada aparat keamanan, khususnya kepada Kapolrestabes Medan beserta jajaran, dan Kapolda Sumut beserta jajaran yang turun langsung ke titik-titik rawan yang dianggap berpotensi terjadinya ancaman dan gangguan,” paparnya.

Lebih lanjut politisi PDI Perjuangan ini menyampaikan kota Medan dikenal sebagai salah satu kota yang dihuni beragam suku, agama dan golongan, tetapi tetap menjunjung tinggi kebersamaan dalam keberagaman.

“Semoga dengan terciptanya iklim yang aman dan kondusif, terutama bagi warga masyarakat yang merayakan hari-hari besar keagamaan, akan menjadi contoh bagi daerah lain,” tegasnya.

Wong Chun Sen menambahkan setelah agenda perayaan Paskah, agenda keagamaan di Kota Medan dilanjutkan dengan MTQ dan melibatkan seluruh kecamatan di kota Medan. Event-event keagamaan seperti ini diharapkan dapat menjadi salah satu momentum dalam meningkatkan perekonomian masyarakat dan memupuk arti pentingnya kebersamaan dalam keberagaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *