November 21, 2024
2 Dirlantas Poldasu

PRIMENEWS-Sergai : Untuk melihat kesiapan Operasi Ketupat Toba 2020 Polda Sumatera Utara, Direktur Lalulintas Polda Sumatera Utara Kombes Pol. Kemas A. Yamin, SIK,M.Si melakukan kunjugan ke Pos Pam I Perbaungan, Polres Serdang Bedagai, Jumat (01/05/2020).

Ikut mendampingi Dirlantas Polda Sumut Kabag Bin Ops Dit Lantas Polda Sumut Kompol Edi Bona Sinaga, Kasubdit Regident Dit Lantas Polda Sumut Kompol M.Reza Chairul.

Kedatangan Dilantas Polda Sumut disambut oleh Waka Polres Serdang Bedagai Kompol Syofian di Pospam I Perbaungan turut didampingi Kabag Ops Polres Sergai AKP R.Samosir,SH, Kasat Lantas Polres Sergai AKP Agung Basuni dan Kasubbag Humas IPDA Zulfan Ahmadi.

Kombes Pol Kemas A. Yamin dalam kesempatan tersebut mengatakan kedatangan tim Dirlantas Polda Sumut bertujuan untuk melakukan pengecekan terhadap kesiapan Pos Pam Operasi Ketupat Toba 2020 pada Polres Sejajaran Polda Sumetera Utara.

“Dalam kesiapan Operasi Ketupat Toba 2020, kita lakukan pengecekan kesiapan pos Pam pada Polres Sejajaran, khususnya Pos pam berada pada Jalinsum untuk dilakukan penyekatan terhadap pengendara yang akan mudik,” kata Kombes Pol. Yamin.

Pada kesempata tersebut Kombes Pol. Yamin juga menghimbau kepada petugas Pos Pam untuk tetap waspada, mengikuti protokol kesehatan dan keselamatan dengan selalu menggunakan APD seperti Masker dan sarung tangan guna terhindar dari penyebaran Covid 19 dalam pelaksanaan tugas dilapangan.

“Tetap patuhi Protokol kesehetan dan keselamatan, selalu gunakan APD dan Masker dalam menjalankan tugas dilapangan,” tandasnya.

Selanjutnya, Dirlantas Polda Sumut beserta rombongan memberikan bingkisan berupa makanan dan minuman untuk personel Pospam dalam melaksanakan tugas pengamanan Operasi Ketupat Toba 2020.

Usai memberikan bingkisan kepada Petgas Pos Pam I Perbaungan Polres Serdang Bedagai Direktur Lalu Lintas Polda Sumut bergerak menuju Pos Pam II Sei Bamban.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *