Oktober 14, 2024
15 Robin Simatupang

PRIMENEWS | SERGAI – Kehidupan tidak terlepas dari interaksi kita kepada leluhur. Bila kita menghormatinya, pastinya rejeki akan terus mengalir.

Merayakan 100 Tahun lebih Klenteng Kun Tai Ti atau Go Ya Kong, panitia mengadakan pertunjukan barongsai dan Naga di desa Galuh Kec. Perbaungan Kab. Sergai, Jumat (14/4) Pkl.19.00 Wib sampai selesai. Masyarakat terlihat antusias dan tetap mematuhi Prokes.

Robin Simatupang/Lim Lio Bin dan Amrin Susilo Halim yang hadir sebagai Tamu Kehormatan terlihat serius melihat aksi barongsai yang ditampilkan. Sesekali keduanya bertepuk tangan sebagai ungkapan apresiasi melihat kelincahan para barongsai di malam Ulang tahun Dewa Cin Kun Tai TI (Go Ya Kong).

“Sembahyang ini dilakukan agar masyarakat sejahtera dan mendapatkan berkat. Ini sangat luar biasa. Masyarakat yang hadir dari lintas etnis,” kata Robin Simatupang.

Robin juga mengajak masyarakat agar tetap menjaga keberagaman di Sergai. Jangan mudah terprovokasi untuk memecah belah. Acara sembayang ini sukses karena masyarakat dan panitia klenteng bersaudara.

“Jaga selalu kekompakan agar hidup kita penuh berkat,”tutur Robin.

Prosesi upacara ini dilakukan dengan Sembahyang, puji-pujian, serta ucapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Harapannya agar masyarakat diberikan kesejahteraan dan limpahan berkah.

Panitia juga menyediakan makan malam kepada masyarakat sebagai ungkapan rasa sukacita.

Acara/Sembayang dihadiri oleh Ketua Panitia Ulang Tahun/Tokoh masyarakat di Perbaungan Bun Eng/Aeng Jumbo, Budi Ketua Partai Gerindra Kb.Sergai, Cun Huat, Junaidi, Aki, Cin Hua Pakam, Alai Putih, Alai Hitam, Acai Pinang, Bak Kui/Budi Witjan, Samirin, Akiat Gas, Tomas,Toga,Toda Tionghoa dan Masyarakat Sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *