PRIMENEWS | SERGAI-Yayasan Harapan Oasis Peduli Empati (Hope) Medan melakukan giat baksos sekaligus meresmikan fasilitas air bersih yang berlangsung di mesjid Nurul Huda Dusun III Sei Mulyo Desa Sei Bamban Kecamatan Sei Bamban Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut, Minggu (29/5/2022).
Kegiatan baksos pelayanan kesehatan meliputi Pengobatan Umum, Gigi, Pemberian Kaca mata baca, Cek Kadar Gula Darah, Kolesterol dan Asam Urat, Donor Darah, Penyuluhan Kesehatan Umum dan Penyuluhan Anti Narkoba.
Ketua Yayasan Hope Medan Samsuddin Zhang dalam sambutannya menjelaskan tujuan mereka melakukan bakti sosial dan menyampaikan terimakasih kepada Bupati Sergai Darma Wijaya yang telah memberikan tempat kepada Yayasan Hope dalam melakukan bakti sosial.
“Air bersih adalah salah satu program kami, kalau cerita kesehatan dalam satu wilayah hal yang mempengaruhi biasanya yang pertama adalah pola makan, yang kedua pola hidup, yang ketiga kebersihan dan yang keempat air bersih. Kalau salah satu dari empat ini tidak ada maka akan timbul di masyarakat masalah kesehatan,” kata Samsuddin.
Yayasan Hope merupakan gabungan dari para Dokter dan Relawan yang berkolaborasi untuk membantu masyarakat.
“Tujuan utama Yayasan Hope bukan di pengobatannya akan tetapi penyuluhan kesehatan yang paling penting dan kami berharap bagaimana masyarakat tidak sakit kembali, dalam kesempatan ini juga kami berpesan agar sarana air bersih yang telah di bangun agar dirawat dan dijaga,” tandas Zhang.
Bupati Sergai H Darma Wijaya dalam sambutannya, mengapresiasi Yayasan Hope Medan yang sangat peduli dimana di situasi negara yang tidak menentu karena pandemi, Yayasan Hope Medan hadir di tengah masyarakat dan ini adalah satu bentuk rasa satu bangsa dan satu tanah air tanpa membedakan suku dan agama.
“Pengobatan gratis saat ini jarang terjadi dan ini merupakan dedikasi yang tinggi dilakukan oleh Yayasan Hope Medan untuk masyarakat Serdang Bedagai,” papar Bupati
Lebih lanjut Bupati mengatakan bahwa sarana air bersih sangat dibutuhkan masyarakat karena kalau sarana bersih, pola makan terjaga dan pola hidup teratur pasti kesehatan akan baik, ini yang harus difahami masyarakat Serdang Bedagai.
Dalam kesempatan ini juga Bupat mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Serdang Bedagai yang telah disiplin mematuhi protokol kesehatan dan melakukan vaksinasi sehingga sampai hari ini Kabupaten Serdang Bedagai nihil Covid-19.
“Mari kita jaga bersama sama agar covid 19 hilang dari Kabupaten Serdang Bedagai,” papar Darma Wijaya.
Bupati Sergai H Darma Wijaya hadir beserta istri Hj Rosmaida Saragih, Kepala Dinas P2KBP3A Sergai dr Helminur Iskandar, Ketua DPC Partai Gerindra Sergai Budi Sumalim, Ketua MUI Sei Bamban Syamsul Batu Bara, Ketua MUI Sei Rampah H Tamlih Nasution, Kades Sei Bamban Fadli Lubis, Camat Sei Bamban Richard Parulian Nainggolan, Tokoh Agama H Kisai Dalimunthe, Kepala Desa Se kecamatan Sei Bamban, PLKB Kecamatan Sei Bamban.